Bayar di Toko

Apa itu Retail Outlets (RO) atau Over The Counter (OTC)?

Retail Outlet (RO) atau Over The Counter (OTC) adalah metode pembayaran yang dapat memberikan kemudahan bagi pelanggan Anda untuk melakukan pembayaran melalui toko ritel populer terdekat. Metode pembayaran ini sangat penting untuk dimiliki karena masih terdapat banyak pelanggan yang belum memiliki akun bank dan lebih menyukai melakukan pembayaran dengan uang tunai. Dengan metode pembayaran ini, Anda akan mendapatkan notifikasi secara otomatis ketika pelanggan Anda berhasil melakukan pembayaran.

Hal ini berkaitan dengan outlet ritel/pusat pembayaran yang Pihak Pertama-nya memiliki perjanjian/pengaturan yang memperbolehkan pembayaran secara langsung oleh Pengguna/pengambilan langsung oleh penerima Pembayaran

NegaraPartner
IndonesiaAlfamart, Indomaret
Filipina7 Eleven, Cebuana, ECPay, Palawan, M Lhuillier, LBC, CVM, ECPay Loan, ECPay School, USSC, PeraHub, Robinsons Bills Payment dan SM Bills Payment
INFO

Untuk ECPay Loan dan ECPay School, konsumen anda dapat melakukan pembayaran melalui Gcash dan Paymaya pada bills payment menu.

Mengapa menggunakan Retail Outlet / Over The Counter dari Xendit?

Dengan menggunakan Xendit Retail Outlet, di bawah ini adalah keuntungan utamanya:

  1. Menerima pembayaran melalui toko-toko ritel populer yang tersedia.
  2. Proses integrasi mudah melalui API Retail Outlet atau xenInvoice.
  3. Proses rekonsiliasi mudah yang terpusat untuk semua metode pembayaran yang ada.
  4. Layanan pelanggan 24 jam yang siap membantu Anda kapanpun.

Bagaimana alur pembayaran pada Retail Outlet / Over The Counter?

Pembayaran melalui Retail Outlet (RO) atau Over The Counter (OTC) akan dilakukan menggunakan kode pembayaran. Dengan API Retail Outlet dari Xendit, Anda dapat membuat kode pembayaran yang nantinya dapat digunakan oleh pelanggan Anda untuk melakukan pembayaran melalui toko ritel terdekat. Anda akan mendapatkan notifikasi pembayaran sukses sesaat setelah pembayaran berhasil dilakukan oleh pelanggan Anda.

Mulai Menerima Pembayaran Retail Outlet atau Over The Counter

Anda dapat menggunakan beberapa metode berikut untuk menerima pembayaran Retail Outlet:

  1. Menggunakan API Retail Outlet, yang merupakan integrasi langsung antara aplikasi Anda dan end-point layanan API Xendit. Kunjungi Retail Outlet API - Indonesia atau Retail Outlet API - Filipina untuk mempelajari tentang integrasi menggunakan API dan tautan berikut untuk mensimulasikan pembayaran retail outlet.
  2. Menggunakan xenInvoice, URL checkout siap pakai yang dapat Anda gunakan dengan metode pembayaran lain seperti Kartu Kredit, Kartu Debit, Virtual Account, Kredit Tanpa Kartu (Kredivo), Kode QR, dan eWallet. Kunjungi xenInvoice untuk mempelajari lebih lanjut.

Last Updated on 2023-06-03