Aktivasi

Berikut adalah beberapa langkah mudah yang and anda bisa ambil untuk memulai menerima transaski kartu dengan Xendit. Kita akan mendalami metode integrasi setelahnya (atau, jika anda telah berintegrasi dengan kami, anda bisa langsung ke langkahnya).

Registrasi

1. Daftarkan bisnis anda dan dapatkan Xendit Dashboard account.

2. Jika anda adalah pengguna baru Xendit, silahkan klik "Aktifkan Account" pada bagian kiri halaman.

3. Lakukan proses aktivasi - ini akan memakan waktu sekitar 10 menit untuk anda menyediakan seluruh detail bisnis dan untuk kami melakukan Know your Client (lihat halaman Onboarding untuk informasi lebih lanjut).

4. Setelah anda telah mengirimkan aplikasi anda, seorang account manager akan menghubungi anda untuk mengkonfirmasi jika ada hal yang dibutuhkan dan urusan legalitas (perjanjian kerjasama adalah hal yang wajib untuk pembayaran online di Indonesia).

5. Setelah menandatangani perjanjian, anda bisa mengaktifkan account anda dan menerima pembayaran nyata melalui pembayaran online.

Aktivasi Kartu

  1. Jika anda tidak memiliki Merchant Account ID*, tidak ada proses selanjutnya untuk pengaktifan. Anda bisa menerima pembayaran online melalui Xendit secara langsung.
    *MID untuk singkatnya, adalah sebuah identifkasi dengan sebuah bank Acquiring untuk penerimaan pembayaran kartu kredit.
  2. Jika anda memiliki MID dengan sebuah acquirer, informasikan ke kami jika anda ingin menggunakan MID tersebut untuk menerima transaksi online kartu. Dalam hal ini, anda akan ditagihkan Merchant Discount Rate (MDR) oleh acquiring bank langsung, dan Xendit hanya akan menagihkan tagihan tetap untuk setiap transaksi.

*The Merchant Discount Rate (MDR)

Apa Selanjutnya?

  • Jika anda menerima pembayaran menggunakan Invoice Xendit, cukup disini!
  • Apakah anda ingin melakukan penerimaan dana pada website anda? Baca lebih lanjut untuk panduan integrasi dan testing.
  • Anda juga bisa mengetahui lebih lanjut mengenai alur pembayaran kartu. Mulai dengan tokenisasi disini.

Last Updated on 2023-05-20